Seminar Proposal Kegiatan BSIP Sulawesi Tengah Sebagai Sarana Pematangan Perencanaan
SSalah satu upaya menyempurnakan berbagai rencana kegiatan di tahun 2023, Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian (BPSIP) Sulawesi Tengah telah selesai melaksanakan kegiatan Seminar Proposal Kegiatan Penerapan Standar BPSIP Sulawesi Tengah Tahun Anggaran 2023. Seminar yang dilaksanakan Auditorium Utama BPSIP Sulawesi Tengah selama dua hari terhitung mulai tanggal 6 hingga tanggal 7 Juni telah selesai dilaksanakan. Kegiatan yang dihadiri oleh seluruh pegawai ini banyak memperoleh masukan terkait bentuk kegiatan serta sinergitas yang perlu dilakukan yang selalu mengacu pada program Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP) saat ini. Sejumlah 12 kegiatan tersebut meliputi kegiatan identifikasi, produksi, bimtek hingga diseminasi.
Kegiatan penutupan dihadiri langsung oleh Kepala BPSIP Sulawesi Tengah, Dr. Femmi Nor Fahmi, S.Pi, M.Si; Kepala Sub Bagian Tata Usaha Muchtar, SP, MP; Sub Koordinator KSPP, Syamsyiah Gafur, SP, M.Si; Sub Koordinator Program dan Evaluasi, Andi Dalapati, S.TP, M.P; serta seluruh fungsional BPSIP Sulawesi Tengah.
Kegiatan berjalan dengan lancer dan khidmat, banyak berbagai pertanyaan dan masukan untuk memantapkan perencanaan pelaksanaan kegiatan. Sehingga nantinya diharapkan proposal yang dibuat dapat menjadi acuan dalam pelaksanaan kegiatan, sehingga kegiatan yang direncanakan dapat berjalan sesuai yang diharapkan dan dapat berdampak positif bagi masyarakat Sulawesi Tengah.
Dalam arahanya didalam penutupan kegiatan, Kepala Balai Femmi mengingatkan untuk mempercepat ritme pelaksanaan berbagai kegiatan tetapi dengan tetap memperhatikan agar output kegiatan tercapai. Selain itu walaupun saat ini sedang dalam masa adaptasi dengan nomenklatur baru, tetapi harus tetap memperhatikan kegiatan yang dirancang, agar tepat dan benar sehingga memiliki manfaat untuk pembangunan pertanian di Indonesia khususnya di Sulawesi Tengah.