Pengembangan Asap Cair Tempurung Kelapa di Kelurahan Taipa Kecamatan Palu Utara Kota Palu
Palu, Sulteng - Tim Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Sulawesi Tengah, melakukan inisiasi pendampingan pengembangan asap cair dari tempurung kelapa yang telah dilakukan oleh Kelompok Tani Daun Hijau Kelurahan Taipa Kecamatan Palu Utara Kota Palu (Senin, 27 November 2023). Tanaman kelapa sering disebut sebagai tanaman kehidupan (tree of life), hal ini dikarenakan hampir semua bagian tanaman kelapa dapat dimanfaatkan termasuk produk sampingan kelapa (by product) seperti air kelapa, sabut dan tempurung kelapa. Dalam pembuatan arang tempurung kelapa akan dihasilkan asap yg bisa diolah menjadi asap cair yg selain memiliki nilai tambah juga dapat mengurangi pencemaran lingkungan. Salah satu nilai potensi asap cair tempurung kelapa yaitu dapat dijadikan sebagai bahan pestisida nabati dimana saat ini Tren pertanian organik dan gaya hidup sehat semakin masif di tengah masyarakat. Kelompok Tani Daun Hijau di Kelurahan Taipa, Kecamatan Palu Utara, Kota Palu telah melakukan pengembangan asap cair dari tempurung kelapa, namun dalam pengembangannya masih terkendala pada pemanfaatan sebagai pestisida nabati pada tanaman yang dibudidayakan, oleh karenanya Kelompok tani Daun Hijau yang mengharapkan pendampingan BSIP Sulawesi Tengah dalam pengembangan Asap Cair Tempurung Kelapa. diharapkan dengan adanya pendampingan dari BSIP Sulawesi Tengah dapat membantu petani dalam hal standar penggunaan asap cair tempurung kelapa sebagai pestisida nabati sehingga dapat memberikan hasil yang baik terhadap produk tanaman yang terstandar dan pertanian ramah lingkungan. (Rs)