Kepala BSIP Sulawesi Tengah menerima kunjungan Kepala BPP Duyu Palu
Sigi, Sulteng - Kepala BSIP Sulawesi Tengah (Dr. Femmi Nor Fahmi, SPi., MSi), menerima kunjungan Kepala BPP Duyu dan rombongan (20 Juli 2023). Kepala BPP Duyu disertai oleh tim penyuluh dan Ketua Kelompoktani Duyu Bangkit bersilaturahmi sekaligus menyampaikan beberapa kegiatan di lembaga masing-masing. Kepala BSIP Sulawesi Tengah menyampaikan bahwa wilayah BPP Duyu termasuk wilayah layanan dari BSIP Sulawesi Tengah, meskipun sekarang tupoksinya telah berbeda saat sebagai BPTP Sulawesi Tengah. Dimana BPP Duyu pernah bekerjasama dengan BPTP Sulawesi Tengah dalam pelaksanaan berbagai kegiatan pendampingan, antara lain pembinaan petani padi, serta pemanfaatan pekarangan. Dalam bincang-bincang tersebut Kepala BPP Duyu juga menyampaikan bahwa saat ini BPP Duyu mempunyai kegiatan tematik, dan berharap BSIP Sulawesi Tengah dapat memberi saran terkait kegiatan yang akan dilakukan yang bertujuan untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani. Dalam kunjungan tersebut juga turut sharing pengalaman dan keberhasilan Ketua Kelompok Duyu Bangkit dalam budidaya tanaman anggur, dan saat ini telah mampu mendorong dan mengajak petani di sekitarnya untuk bersama-sama bertani anggur, sehingga perekonomiannya turut meningkat, terutama setelah bencana gempa yang terjadi pada tahun 2018 lalu. (Rs)
Jayalah Pertanian Indonesia.