Kepala BSIP membuka Temu Percontohan di Penas XVI
Pada Sabtu, 10 Juni 2023 digelar temu percontohan pengembangan agribisnis dalam acara Penas ke XVI Sumatera Barat. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh UK/UPT Badan Standardisasi Instrumen Pertanian termasuk BPSIP Sulawesi Tengah dan KTNA seluruh Indonesia.
Kepala Balai Besar Penerapan Standar Instrumen Pertanian (Dr. Ir. Syamsuddin., M.Sc), melaporkan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk mempercepat pengembangan alih teknologi pada KTNA sehingga dapat mendorong peningkatan produktivitas sektor tanaman pangan, perkebunan, hortikultura, peternakan dan perikanan. Di lokasi acara dikemas 37 inovasi dari setiap sector pada lahan seluas 26 hektar. Dalam pengembangan agribisnis ada 13 kategori yang dikembangkan oleh BSIP antara lain smart green house, teknologi pabrik minyak goreng mini, layanan karantina klinik, budidaya zeroes, budidaya kacang tanah, dan pengendalian hama penyakit tanaman.
Saat pembukaan Kapala BSIP (Prof. Dr. Ir. Fadjry Djufry, M.Si) , dalam sambutnya saat membuka amenyampaikan bahwa Badan Litbang telah bertransformasi menjadi BSIP dan saat ini perlu meyakinkan, merancang dan menerapkan standar instrumen pertanian. "Kedepan standar sangat penting, banyak hasil dari komoditas pertanian kita namun tidak bisa diekspor, jadi sangat diperlukan standardisasi produk-produk tersebut" ujar Bapak Kepala Badan. Selanjutnya beliau juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan arahan dari Menteri Pertanian untuk membuat percontohan pengelolaan standar produk pertanian untuk membantu petani dan kelompok tani dalam penerapan standar pertanian.