BSIP Sulawesi Tengah Mengikuti Gerakan Tanam Jagung di Kota Palu
Palu, Sulteng - BSIP Sulawesi Tengah mengikuti gerakan tanam jagung di Kelompok Tani Berkah Benggudu, Kelurahan Kayumalue Ngapa, Kecamatan Palu Utara, Kota Palu yang dirangkaian dengan Pelatihan Operator Traktor Roda Empat (Kamis, 7 Desember 2023). Kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu dan dihadiri oleh Kabag Ekonomi Sekretariat Daerah Kota Palu mewakili Walikota Palu, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Kota Palu dan staf, Kepala BSIP Sulawesi Tengah dan Fungsional BSIP Sulawesi Tengah, Dinas Tanaman Pangan dan Hortikulturan Provinsi Sulawesi Tengah, Danramil Tawaeli, Lurah Kayumalue Ngapa, Kepala BPP, Penyuluh dan Kelompok Tani.
Kepala BSIP Sulawesi Tengah (Dr. Femmi Nor Fahmi, M.Si) dalam sambutannya menyatakan saat ini Kementerian Pertanian untuk mendukung ketersediaan pangan mengupayakan peningkatan produktivitas dan penambahan luas tambah tanam. Hal ini tentu memerlukan dukungan sarana prasarana pertanian dan pelaksanaan budidaya tanaman pangan sesuai standar. BSIP Sulawesi Tengah dalam setahun ini melakukan kegiatan identifikasi standar instrumen pertanian, bagaimana kondisi pelaksanaan penerapan standar di lapangan diidentifikasi dengan tujuan untuk melihat hal-hal yang perlu dioptimalkan atau diperbaiki dalam hal penerapan standar. Beliau juga menyatakan kesiapan mendampingi kelompok tani dalam melaksanakan penerapan standar agar hasil produk pertanian mereka produktivitasnya dapat meningkat dan memenuhi standar. Pendampingan tersebut tentunya membutuhkan sinergi dengan stakeholder terkait dan para penyuluh di lapangan. Beberapa hari sebelumnya juga telah dilakukan penandatangan nota kesepahaman antara Kementerian Pertanian dan TNI diantaranya mengenai pendampingan pelaksanaan program pertanian, peningkatan kapasitas SDM, hingga optimalisasi lahan TNI untuk pertanian. Sehingga dengan upaya-upaya tersebut diharapkan swasembada pangan dapat tercapai.
Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu (Asharrini Mastura, SE. M.Si) dalam arahannya sekaligus membuka acara secara resmi menyatakan untuk Kelurahan Kayumalue Ngapa, saat ini baru kembali melakukan penanaman, dengan adanya el nino yang melanda. Kelompok Tani Berkah Benggudu mendapatkan batuan sarana produksi berupa benih jagung untuk luasan 5 ha, pupuk dan traktor roda empat. Traktor ini merupakan bantuan dari Walikota Palu untuk brigade alsintan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu yang dapat dimanfaatkan oleh kelompok tani. Dengan adanya bantuan ini diharapkan dapat membantu usahatani kelompok dalam upaya peningkatan produktivitas. (Rs)