BSIP Sulteng Selenggarakan Seminar Hasil Kegiatan SIP Tahun Anggaran 2023
Palu, Sulteng - Dalam upaya mengoptimalkan BSIP Sulawesi Tengah menyelenggarakan seminar hasil kegiatan Standardisasi Instrumen Pertanian (SIP) tahun anggaran 2023 (15-16 Desember 2023). Seminar ini bertujuan untuk mengevaluasi dan mensosialisasikan hasil identifikasi, penerapan, dan diseminasi standar instrumen pertanian yang telah dilaksanakan.
Ketua Panitia, Nurmasita Ismail, SP, M. Si., dalam laporannya menyampaikan pentingnya pelaksanaan kinerja institusi dengan sistem yang baik dan menyeluruh yaitu pelaksanaan kinerja institusi harus mencapai sasaran, dan hal ini perlu ditunjang dengan sistem yang baik, mulai dari penetapan Rencana Strategis (RENSTRA), penyusunan perencanaan, pelaksanaan monitoring dan evaluasi, hingga penyusunan laporan. Penetapan program dan kegiatan di BSIP Sulawesi Tengah tidak hanya mengacu pada RENSTRA, tetapi juga didasarkan pada pelaksanaan anggaran berbasis kinerja. Lebih lanjut dilaporkan bahwa pemakalah dalam seminar ini terdiri dari kegiatan identifikasi 4 kegiatan, penerapan standar 1 kegiatan, dan diseminasi 7 kegiatan.
Seminar hasil yang berlangsung pada tanggal 15-16 Desember 2023 di Ruang Pertemuan Taipa Beach, Palu Utara, Kota Palu ini dihadiri oleh sekitar 50 peserta, terdiri dari tenaga fungsional, teknisi, dan mahasiswa Program Kerja Lapangan (PKL). Kegiatan seminar dibuka diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu mars BSIP.
Kepala BSIP Sulawesi Tengah Dr. Femmi Nor Fahmi dalam arahannya pada pembukaan seminar hasil menyanyapikan bahwa "Seminar hasil merupakan bahan evaluasi kegiatan tahun 2023, dan kami berharap dapat mendapatkan masukan yang berharga untuk perencanaan kegiatan ke depan." Beliau juga menekankan pentingnya sinergi baik internal maupun eksternal, untuk mencapai hasil yang optimal.
Seminar hasil ini menjadi wadah bagi BSIP Sulawesi Tengah untuk memperkuat peranannya dalam meningkatkan pertanian di wilayah tersebut. Dengan kinerja yang terstandarisasi dan berkualitas, diharapkan pertanian Sulawesi Tengah dapat terus berkembang menuju pertanian yang berkelanjutan dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat. (Rs)