BSIP Sulteng Kunjungan Ke Lahan Pengembangan Padi di Kota Palu
Palu, Sulteng - BSIP Sulawesi Tengah bersama-sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu melakukan kunjungan ke lahan pertanaman padi di Kelurahan Kawatuna, Poboya, dan Tanamodindi di Kelurahan Mantikulore, Kota Palu pada Senin, 23 Oktober 2023, . Kelurahan tersebut merupakan beberapa kelurahan di Kota Palu yang memiliki lahan pertanaman padi yang cukup luas. Hadir pada kegiatan tersebut adalah Kepala BSIP Sulawesi Tengah, Kabid TPH Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu, Subkoordinator PE BSIP Sulawesi Tengah, Kasie TPH Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu beserta staf, penyuluh dan petani.
Hasil kunjungan di lapangan memperlihatkan pertanaman padi berada pada fase yang beragam, ada fase vegetatif, fase generatif, panen dan bera. Kabid TPH Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu (Wahyudin, S.Pt., M.Si) menyatakan untuk beberapa lahan di Kota Palu belum melakukan pertanaman lagi dikarenakan pada saat ini debit air berkurang akibat musim kemarau dan akibat adanya perbaikan jaringan irigasi. Kepala BSIP Sulawesi Tengah (Dr. Femmi Nor Fahmi, S.Pi. M.Si) menyatakan untuk mengantisipasi debit air yang kurang, beberapa langkah dapat dilakukan diantaranya penggunaan varietas unggul baru toleran kekeringan dan pengairan sistem intermitten. Banyak varietas unggul baru toleran kekeringan hasil Kementerian Pertanian yang dapat digunakan, salah satunya adalah varietas Cakrabuana. Keunggulan lain dari varietas Cakrabuana adalah berumur genjah dan potensi hasil tinggi. Hal tersebut terlihat pada pertanaman padi petani di Kelurahan Kawatuna, Kecamatan Mantikulore yang juga dikunjungi saat itu. Padi petani tersebut telah memasuki fase generatif akhir, tidak lama lagi akan dipanen. Penampilan tanaman di lapangan cukup baik di tengah musim kemarau saat ini dan petani merasa cukup optimis dengan produksi padi mereka nantinya. (Rs)