BSIP Sulawesi Tengah Sebagai Narasumber Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair
Sigi 16-17 Juli 2024. Tim BSIP Sulawesi Tengah menjadi narasumber pelatihan Pengolahan Pupuk Organik Cair pada 16 Juli 2024 yang berlokasi di Desa Bangga, Kec. Dolo Selatan, Kab.Sigi dan dilanjutkan pada 17 Juli 2024 berlokasi di Desa OMU, Kec. Gumbasa, Kab. Sigi, yang diikuti oleh para fasilitator yang merupakan perwakilan dari kelompok yang telah dibentuk oleh tim dari ADRA. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari audiensi tim dari Yayasan ADRA Indonesia di BSIP Sulawesi Tengah. Adapun sebagai narasumber dalam pelatihan ini adalah Salah satu Tim yang terdiri dari Penyuluh dan Pengawas Benih Tanaman ( Pujo haryono sebagai narasumber adapun sebagai pendamping dalam praktek lapang yaitu Pak Sugito dan Iswahyudin).
Pelatihan dilaksanakan dengan Metode Teori dan dilanjutkan dengan praktek lapang, tentang pengolahan Biourin, pembuatan mol dari rebung bamboo dan bonggol pisang serta pembuatan pupuk organik cair dari limbah rumah tangga. Hal ini dilakukan oleh tim Dari ADRA disebabkan oleh beberapa faktor diantaranya Limbah rumah dan limbah peternakan yang selama ini memberikan efek dari rumah kaca. Diharapkan setelah kegiatan pelatihan ini limbah rumah tangga dan limbah dari peternakan dapat dioptimalkan menjadi pupuk organik yang dapat diubah menjadi suatu produk yang lebih bermanfaat dan dapat membantu dalam perbaikan ekononomi keluarga.